Pernah nggak sih kamu klik tombol di website, tapi ternyata hasilnya beda dari yang kamu kira
Hati-hati! Bisa jadi kamu sedang jadi korban Clickjacking.
Apa itu Clickjacking
Clickjacking adalah teknik serangan siber di mana hacker menyembunyikan tombol berbahaya di balik tampilan normal website.
Akibatnya, tanpa sadar kamu bisa:
Memberikan akses ke akunmu
Menyetujui transaksi berbahaya
Membocorkan data pribadi
Kenapa Berbahaya ?
Karena kamu tidak sadar kalau klikmu dikendalikan hacker. Sekali klik, bisa jadi akunmu diambil alih!
Cara Menghindari Clickjacking:
Jangan sembarang klik tombol/iklan mencurigakan
Gunakan browser yang up-to-date
Aktifkan fitur keamanan (contoh: X-Frame-Options)
Waspada dengan link dari sumber tidak jelas
Ingat!
Sekilas terlihat biasa, tapi jebakannya nyata.